Untuk Warung Blogger

Tidak tahu kapan tepatnya saya bergabung dalam komunitas ini, tapi saya ingat betul, warung blogger adalah komunitas pertama yang saya ikuti sejak saya kembali aktif ngeblog. Jika dilihat dari postingan saya saat mengadakan 23 tahun giveaway dan menggaet WB sebagai media partner, berarti saya sudah bergabung dengan WB sebelum Maret 2013. Tak banyak memang yang bisa saya lakukan dengan komunitas ini karena gaya ngeblog saya yang pasang surut. Tapi, bisa saya akui, warung blogger-lah yang telah mempertemukan saya dengan berbagai macam hal baru diantaranya satu buku antologi terbit yang digawangi oleh beberapa anggota WB. Saya mendapat banyak sekali hadiah-hadiah giveaway yang saya temukan saat menjelajah timeline twitter warung blogger. Yah, hadiah kontes dan buku antologi adalah bonus untuk saya sebagai seorang blogger.

Hal signifikan yang saya dapatkan adalah ILMU sejak saya mulai bergabung menjadi anggota grup whatsapp dengan nama #PojokWB. Adanya diskusi tentang berbagai macam hal mulai dari tips ngeblog, tips menulis fiksi, hingga tata bahasa menjadi topik yang selalu hangat dan menjadikan anggota riuh setiap malam. Meskipun saya akui grup tersebut hampir tak pernah sepi sebelum diberlakukannya jam malam oleh admin. Satu hal lagi yang tidak kalah priceless adalah TEMAN baru yang begitu banyak. Mereka unik, mereka asyik. Berbincang tanpa batas tentang perbankan hingga super junior. Absurd memang, tapi itulah kesenangan yang saya dapatkan dari mereka.

Hal yang sedikit saya sesali adalah saya belum sempat bertemu dengan mereka secara langsung meskipun saya sudah bergabung sekian lamanya. Ah, banyak alasan yang tak perlu ditulis. tapi semoga saya bisa berjumpa dengan masing-masing dari kalian dan merasakan hangatnya ke-absurd-an itu secara langsung.

Dari sekian banyak manfaat yang saya dapatkan, dalam tulisan ini saya akan menyampaikan beberapa hal yang semoga juga bermanfaat untuk komunitas ini di kemudian hari. Yang pertama tentang jadwal diskusi yang saya rasa (pribadi) mulai tidak teratur dan sedikit berkurang intensitasnya. Alangkah lebih baik jika jadwal diskusi tersebut kita patuhi bersama, agar grup tersebut semakin hidup dengan banyaknya ilmu yang disalurkan. Jika memang jadwal tersebut tidak bisa dipatuhi karena suatu kendala, mungkin aturan tersebut bisa diganti dengan adanya diskusi minimal satu minggu sekali. Kedua, saya sarankan agar setiap materi diskusi diposting dalam blog warung blogger, agar anggota yang belum masuk ke dalam #PojokWB pun turut mendapat ilmu dan pengetahuan. Ketiga, kalau ada kopdar mbok ya jangan di Jakarta terus, mampir ke Cikarang, kek, haha. Untuk admin, terima kasih atas segala kesediannya memoderasi puluhan bahkan ratusan anggota yang serba unik. Kalian memang hebat dan tangguh, (((TANGGUH))).

Surat Untuk warung Blogger

25 comments:

  1. Lho WB ultah lagi ya? Kok ultah terus? Heheheee time flies.

    ReplyDelete
    Replies
    1. hhah, ndak kerasa ya mbak, uda mau 4 taun

      Delete
  2. wb emang luar biasa. gue salut sama adminnya, nggak pernah lelah meretweet selama 4 tahun ini demi terciptanya blogwalking yang memudahkan para blogger :")

    ReplyDelete
    Replies
    1. nah itu makanya aku bilang admin webe itu tangguh haha

      Delete
  3. Saya setuju. Semoga sukses ya kontesnya. Semoga menang, WB memang Yahuuddd

    ReplyDelete
  4. Hmmm.... WB memang TOP.
    Lupa kapan mulai follow, berawal dr twitter, FB, lanjut ke whatsapp. Semoga bisa kontribusi lbh banyak lagi. Aamiinn...

    ReplyDelete
  5. Aku juga lupa kapan pastinya gabung bareng WB tp dari WB ini aku ngrasa manfaatnya banget. WB emang luar biasa.. :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah WB membawa banyak manfaat

      Delete
  6. Anggota webe pun jadiii keluargaaa
    Susksess kakak cantekkk

    ReplyDelete
  7. aku baru sekali kopdar sama member webe pas di solo. :D

    ReplyDelete
  8. Apik suratnya
    Semoga berjaya dalam lomba
    Salam hangat dari Jombang

    ReplyDelete
  9. Aku kapan ya gabung ma WB? Lupa...tapi kayaknya sih sejak ikutan 8 minggu ngeblog bareng blogger Makassar macarita....

    ReplyDelete
  10. warung blogger isinya bloger berkualitas mua ya...jadi mindr mau joint

    ReplyDelete
    Replies
    1. jangan minder mbaakk.. kita sama2 belajar, yukk gabuung :)

      Delete
  11. ((perbankan hingga super junior))

    iya, aku juga belum pernah ketemu kak Ayu, semoga kita bisa ketemu yaa kak suatu hari nanti :))



    ReplyDelete
  12. Waah, iya, nihh... Kapan kita bisa kopdaran? huhuhu....

    Terima kasih mba ayu atas saran yang sangat bermanfaat itu. Terutama yang untuk #PojokWB. Hihih :)

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung, silakan tinggalkan komentar Anda ^.^