Diet Hipertensi dengan Menu Diet Rendah Garam

Diet Hipertensi dengan Menu Diet Rendah Garam
sumber: http://www.tropicanaslim.com
Diet Hipertensi dengan Menu Diet Rendah Garam - Garam mempunyai efek yang cukup aktif dalam menaikkan tekanan darah tinggi. Garam seringkali disebut sebagai alasan dari penyebab dari meningkatnya tekanan darah pada sebagian besar masyarakat. Hal tersebut dipengaruhi karena hampir seluruh makanan maupun minuman yang ada di negara Indonesia mengandung garam. Penyakit hipertensi yang dikait – kaitkan dengan garam adalah penyebab dari dari datangnya penyakit hipertensi. Bagi para penderita penyakit hipertensi memang sangat dianjurkan untuk mengurangi bahkan menghindari makana yang mengandung garam. Hal ini dilakukan agar produksi darah tidak meningkat dan dapat memengaruhi tekanan darah dalam tubuh.

Baca juga : Makanan Sehat Bagi Program Diet

Mengonsumsi garam tidak langsung memberikan efek yang selalu negatif terhadap tubuh atau memberi pengaruh buruk terhadap kesehatan. Daram dapur yang mengandung natrium yang dibutuhkan oleh tubuh dalam menjalankan fungsinya. Natrium memiliki fungsi yaitu untuk mengatur volume darah, tekanan darah, kadar air hingga fungsi sel. Akan tetapi disarankan penggunaan garam dalam makanan tidak berlebihan. Penggunaan garam yang berlebihan secara terus menerus dapat membuat tekanan darah menjadi naik. Tubuh hanya membutuhkan natruim sebanyak kurang lebih 500 mg per hari, sedangkan konsumsi garam yang rata – rata masyarakat Indonesia lakukan dalam sehari adalah 30 hingga 40 gram. Sungguh angka yang jauh lebih tinggi apabila dibandingkan dengan konsumsi garam harian yang dilakukan oleh masyarakat Amerika yaitu hanya 6 hingga 18 gram saja.

Ketika jumlah natrium didalam tubuh mengalami peningkatan, maka ginjal akan mengeluarkan kelebihan natrium tersebut melalui urin. Jika ginjal tidak menjalankan fungsinya secara optimal kelebihan natrium tersebut tidak dapat dibuang dan akan menumpuk di dalam darah. Volume cairan pada tubuh akan mengalami peningkatan dan membuat jantung serta pembuluh darah akan bekerja lebih keras dalam memompa darah dan mengalirkannya ke seluruh tubuh. Tekanan darah akan meningkat, hal ini yang memicu penyakit hipertensi akan menyerang tubuh. Pentingnya melakukan diet hipertensi yaitu dengan mengkonsumsi menu diet rendah garam dengan mengurangi atau bahkan menghindari makanan yang mengandung garam berlebih agar terhindar dari penyakit hipertensi.

6 comments:

  1. Wkwkwkw aku pernah tau cara diet ini di salah satu stasiun TV, dibahas juga ada beberapa artis yang sukses diet dengan makan-makanan yang rendah garam ataupun tanpa garam. Tapi nggak secara terus-menerus, sesuai dengan tulisan mbaknya kan garam juga dibutuhin tubuh :D

    ReplyDelete
  2. katanya garam baiknya dikonsumsi tanpa mencampurkannya ketika masakan dimasak, bisa ditabur ketika makanan sudah dingin?

    ReplyDelete
  3. duh agak-agak susah ngurangin garam nih.. :(
    gak enak makan kalau kurang berasa garamnya

    ReplyDelete
  4. diet garam ini plg susah buat saya... Diet gula sudah bisa dilakukan walau kdg2 msh kepeeeengen banget

    ReplyDelete
  5. Artikel yang bermanfaat

    Emang kalao terlalu banyak kurang bagus kesehatan

    Segala sesuatu yang berlebihan itu gak baek

    www.santridrajat.com

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung, silakan tinggalkan komentar Anda ^.^