Pantangan Penyebab Darah Tinggi yang Harus Diketahui

Pantangan Penyebab Darah Tinggi yang Harus Diketahui
sumber gambar
Penyakit hipertensi atau tekanan darah tinggi biasanya disebabkan oleh gaya hidup dan pola makan yang tidak sehat. Untuk itu ada baiknya jika Anda mengetahui penyebab awal dari penyakit darah tinggi. Akan tetapi bagi orang yang telah terlanjur menderita penyakit hipertensi atau tekanan darah tinggi ini ada baiknya untuk menghindari pantangan penyebab darah tinggi dan membatasi asupan makanan yang mengandung sodium yang biasanya terdapat banyak pada garam.

Kadar garam tinggi yang masuk ke dalam tubuh pada penderita tekanan darah tinggi harus dibatasi, yaitu maksimal sebanyak 2400 miligram per hari atau setara dengan satu sendok teh saja. Makanan olahan biasanya juga memiliki kadar yodium tinggi. Untuk itu hindarilah makanan olahan seperti sayur-sayuran kering, snack atau camilan terutama keripik dan kue asin. Protein lemak tinggi juga harus diwaspadai bagi penderita tekanan darah tinggi. Karena protein tersebut tinggi lemak jenuh. Bahan makanan yang memiliki kandungan lemak jenuh biasanya terdapat pada daging merah, seafood, makanan tinggi lemak dan kuning telur.

Pantangan penyebab darah tinggi yang perlu dihindari lainnya adalah makanan - makanan yang dapat memicu peningkatan tekanan darah, seperti makanan yang banyak mengandung lemak jahat yang terdapat pada makanan cepat saji atau junk food. Misalnya kentang goreng, hot dog, sosis, burger, pizza, susu, dan lain sebagainya. Hampir semua makanan siap saji seperti yang telah disebutkan mengandung lemak jenuh yang dapat mengakibatkan tekanan darah tinggi mengalami peningkatan dan menyebabkan penyakit kardiovaskular lainnya bagi penderita.


Makanan dengan kandungan karbohidrat sederhana juga dapat membahayakan tubuh karena dapat meningkatkan kadar gula dan insulin dalam darah secara drastis. Hal tersebut secara otomatis akan menyebabkan peningkatan tekanan darah bagi penderita hipertensi. Karbohidrat sederhana biasanya terdapat dalam makanan seperti nasi, kentang, dan gula-gula. Biasanya makanan kaya gula ini sangat nikmat untuk dikonsumsi sehingga sangat sulit untuk ditinggalkan. Seperti halnya softdrink, ada baiknya Anda mengurangi atau bahkan menghindari konsumsi softdrink secara berlebihan. Anda dapat meminum minuman manis buatan sendiri seperti jus buah dengan menggunakan gula Tropicana yang rendah kalori agar tekanan darah anda tetap berada pada kondisi yang stabil.

6 comments:

  1. Iya betul sekali mbak penderita darah tinggi seharus sudah tau pantangan apa saja yang harus dihindari supaya tidak menimbulkan gejala yang bertambah parah, pas kemarin didekat rumah saya ada yang meninggal yang disebabkan karena darah tinggi, hmm sunggu mengerikan ya mbak penyakit darah tinggi ini.

    ReplyDelete
  2. Info yang sangat bermanfaat sekali nih mbak saya jadi tahu pantangan dari penyakit darah tinggi itu, terima kasih mbak :)

    ReplyDelete
  3. Sepertinya penderita darah tinggi harus lebih hati hati lagi ya dalam melakukan aktivitas dan salah satunya harus bisa membedakan mana yan diperbolehkan untuk dilakukan dan mana yang tidak boleh dilakukan.

    ReplyDelete
  4. Hati-hati dengan tekaban darah tinggi, sepele tapi berbahaya

    ReplyDelete
  5. junkfood bisa jadi pemicu darah tinggi ya..
    untung jarang, tapi seringnya gorengan :)

    ReplyDelete
  6. Terima kasih infonya bunda ayu,,

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung, silakan tinggalkan komentar Anda ^.^