Saya baru sadar kalo hari ini adalah hari perempuan sedunia. Adakah yang berbeda dari hari biasanya? Nope. Nothing special to me, but I say thanks to all of people in the whole world which give them love to women. Entah itu buat ibu, nenek, sodara, atau pacar. I said thanks karena masih ada orang-orang yang peduli dengan perempuan. Peduli bukan hanya memberikan cinta tapi benar-benar sadar bahwa perempuan mempunyai surga yang tak dimiliki laki-laki. Lihat saja apa yang sedang terjadi saat ini, hampir setiap saya melihat acara berita di televisi pasti ada kasus yang menjadikan perempuan sebagai korbannya. Entah itu penganiayaan, pemerkosaan, pembunuhan, bahkan yang lagi heboh adalah mutilasi yang dilakukan oleh suaminya sendiri. Siapa yang salah? Saya bukan mau menyalahkan laki-laki, saya juga tidak membenarkan perempuan yang gak karuan tingkah lakunya. Setiap sikap dari masing-masing pihak pasti mendatangkan konsekuensi.
Laki-laki katanya diciptakan tidak bisa hidup tanpa perempuan, juga diciptakan sebagai imam dalam keluarganya. Tapi apakah itu bisa menjadikan laki-laki semena-mena terhadap perempuan? Tentu tidak dong. Laki-laki yang jantan adalah yang berani bertanggung jawab terhadap apapun yang telah dilakukannya. Jangan mau nikmatnya selangkangan saja terus pergi menghilang. Tapi sesungguhnya dan sebenar-benarnya laki-laki adalah yang mampu menjaga kehormatan wanitanya sebelum ijab dikumandangkan. Ada yang tidak setuju? Selanjutnya adalah perkara laki-laki selingkuh atau poligami. Big NO dari saya. Bukan saya menentang agama saya sendiri yang mengizinkan adanya poligami, tapi bagi saya cinta suami terhadap istri tidak boleh dibagi dengan yang lainnya. Sebelum poligami itu terjadi, suami istri harus selalu introspeksi diri masing-masing. Dan, menurut saya pribadi, pada jaman sekarang ini niatan poligami ada itu hanya karena nafsu saja. Emang suami mau dimadu? Tapi perempuanharus sadar diri juga dong kenapa suaminya bisa sampai ada niatan poligami. Just my opinion. Untuk kasus selingkuh itu adalah tabiat, bukan hanya laki-laki yang bisa selingkuh, perempuan juga bisa. Pendapat saya hanyalah, bersyukurlah dengan apa yang kita punya dan jangan main-main dengan cinta.
Perempuan yang katanya selalu menggunakan perasaan dan meninggalkan logika itu benar adanya. Mari kita tengok fenomena apa yang terjadi sekarang ini. Banyak sekali anak SMP hamil dan aborsi, kebiasan dugem, bergaul sembarangan. Come on girls, jangan sia-siakan hidupmu. Dengan bujuk rayu dan gombal mukiyo saja sudah bisa terjebak. Ada cowok cakep bertengger dengan motor keren udah klepek-klepek. Apalagi yang bawa mobil, diajak jalan, bohong sama bapak ibu, pulang-pulang nangis udah gak perawan lagi. Iyah kalo dipulangin, kalo dibuang ke jurang? Koplak. Pergaulan jadi faktor penting di jaman sekarang. Perempuan bisa menjadi lebih ganas daripada laki-laki. Banyak kasus kok yang berkata bahwa laki-laki diperkosa perempuan. Perempuan juga bisa menjadi lebih gila seperti yang saya sebutkan untuk laki-laki. Perempuan mau dijadikan selingkuhan, perempuan pengeruk harta alias matre, perempuan membunuh suami, perempuan yang tidak pernah tau gimana terima kasih kepada laki-laki itu. Untuk perempuan, kembalilah ke kodratmu menjadi seorang yang penyanyang dan rumah penuh cinta.
Jadi intinya sama saja antara laki-laki dan perempuan jika sudah berbuat brutal. Tidak ada yang bisa disalahkan dan dibenarkan. Keduanya adalah penyebab dari apa yang mereka dapatkan. Perempuan bisa salah, laki-lakipun bisa salah. Keduanya bisa menjadi sumber masalah.
Bukan saya sok suci dan sok baik berkata seperti itu. Saya juga gak luput dari dosa kok, tapi saya masih sadar dengan apa yang akan terjadi jika saya terlalu terlena dengan perasaan yang menghanyutkan ini. Kita sama-sama diciptakan dengan kapasitas otak yang sama. Pasti bisa dong digunakan untuk membedakan mana yang benar dan mana yang salah. Sebagai perempuan mari sama-sama mengingatkan bahwa hidup ini terlalu berharga untuk disia-siakan. Masa depan yang cerah menanti kita jika kita mau meraihnya dengan baik. Peringatan keras juga untuk kaum laki-laki yang kata pepatah selalu menjajah perempuan, stop please. tapi sekarang udah sama-sama menjajah deh sepertinya. Adanya laki-laki dan perempuan diciptakan utnuk berpasangan dan saling mengasihi bukan saling bunuh membunuh. Dan satu hal yang paling penting dan menjadi pondasi utama adalah IMAN. Mari sama-sama sadar bahwa kita adalah manusia biasa yang tidak ada apa-apanya dengan kekuatan Allah SWT yang Maha Dahsyat.
Selamat Hari Perempuan Sedunia untuk seluruh saudara perempuanku yang ada di seluruh penjuru dunia yang kecil ini. Mari saling mengasihi :)
selamat hari perempuan juga , semoga di muliakan untuk semua perempuan di mata alloh, amin
ReplyDeleteaamiin :D
Delete